Kecantikan dari Pulau Putri ini banyak menyedot perhatian para traveler. Pulau yang penuh dengan pepohonan di bagian tengahnya dan bebatuan granit yang berukuran jumbo yang terlihat mengelilingi pulau. Tidak begitu besar Pulau Putri ini, tetapi pesonanya begitu sedap dipandang mata. Pasirnya yang putih bersih air lautnya yang sebening kaca, dan juga biota lautnya yang begitu menyegarkan mata.
Tak heran jika tujuan utama wisatawan berdatangan ke tempat wisata di Kepulauan Bangka Belitung ini hanya untuk menikmati keindahan alam bawah lautnya. Mulai dari snorkeling maupun free dive bisa kamu lakukan di Pulau Putri ini. Lokasinya cukup berdekatan dengan Pantai Penyusuk yang hanya beberapa menit saja menggunakan perahu motor. Secara administratif Pulau Putri masuk di wilayah Kecamatan Belinyu.
Wisata pantai di Pulau Bangka ternyata tidak hanya menawarkan keindahan pantai berpasir putih nan lembut saja. Seperti di Tanjung Penyusuk Kecamatan Belinyu kabupaten Bangka. Pengunjung yang datang tak hanya disuguhi keindahan pantai khas Teluk Kelabat tetapi juga keindahan alam bawah laut di 6 pulau yang ada di wilayah tersebut.
Tak heran Tanjung Penyusuk yang berada di titik terluar Teluk Kelabat itu sekarang menjadi salah satu objek wisata favorit terutama di musim liburan. Di kawasan ini terdapat 6 pulau kecil yaitu pulau Putri, Pulau Lampu, Pulau ?Mentigi, Pulau Bakong dan pulau Antu. Cukup dengan membayar biaya Rp 20 ribu per orang, sejumlah perahu Pompong milik warga setempat siap mengantarkan anda menyusuri 6 pulau ini.
Banyak pengunjung yang datang menyelam di pantai ini. Degan keindahan bawah laut banyak menarik perhatian wisatawan. jika menyelam kamu akan melihat Ikan karang berukuran kecil Ikan-ikan karang yang ada di sana diantaranya ikan Badut (clownfish) atau ikan nemo. Ada yang warnanya hitam dan merah. pada saat cuaca sedang bersahabat dapat disaksikan langsung dari atas perahu terutama diantara Pulau Putri dan Pulau Lampu.
Apalagi air laut dikawasan tersebut terbilang cukup jernih. Pengunjung yang ingin melihat keindahan bawah laut Pulau Putri dan Pulau lampu dapat menyewa peralatan snorkeling yang disewakan penduduk setempat.
Potensi terumbu karang yang ada di kawasan Tanjung Penyusuk terbilang masih baik dan pihaknya berencana menjadikan kawasan tersebut sebagai ecowisata. Akses jalan menuju objek wisata di utara Pulau Bangka tersebut terbilang cukup memadai berupa jalan aspal hotmix.
Pengunjung yang datang sembari berwisata juga dapat menikmati otak-otak panggang khas Belinyu yang dijajakan warga setempat di sejumlah warung di Penyusuk. Fasilitas ibadah bagi pengunjung yaitu mushola juga tersedia di kawasan tersebut.
Untuk menjaga kebersihan kawasan Tanjung Penyusuk, sejumlah warga bersama pihak Kompal Belinyu secara swadaya secara rutin membersihkan sampah yang ditinggalkan pengunjung di pantai maupun pulau Putri dan Pulau Lampu